Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PENGENALAN PERJANJIAN LAMA



Latar belakang
I.                   Ilmu Bumi Perjanjian Lama
A.    Daerah Timur Kuno.
1.      Penduduknya mendiami daerah yang berbentuk seperti dua garis memanjang yang merupakan lengan dari suatu sudut. Dan sudut itu terletak di sungai Efrat.
2.      Kedua sistem-sungaji besar, yaitu sungai Nil dan Efrat-Tigris.
3.      Israel menandai dan mempengaruhi sejarah dunia dari segi agama .
B.     Palestina.
Tanah Palestina atau Kanaan adalah daerah yang terletak diantara Laut Tengah, panjangnya sekitar 240 Km dan lebarnya 95 Km.
-          Bagian bagian umum Palestina.
1.      Dataran pantai, yang menyusur Laut Tengah dari gunung Karmel ke Selatan, letaknya berubah-ubah dari 8-24 Km.
2.      Pegunungan tengah;
i.                    Bagian utara,  terdapat dua pegunungan, yaitu Libanon dan Anti Libanon
ii.                  Pegunungan Samaria, sebelah selatan Esdralon
iii.                Pegunungan Yudea.
3.      Lembah Yordan.
i.                    Sungai Yordan
ii.                  Laut galilea
iii.                Laut Mati
4.      Pegunungan Timur, daerah ini terkenal dengan daerah yang cukup subur.
5.      Dataran Esdralon.
6.      Letak kota Yerusalem,  terletak 700m diatas permukaan laut, didaerah pegunungan Yudea.

II.                Sejarah Perjanjian Lama.
A.    Zaman dari Adam sampai Abraham.
Pengusiran Adam dari taman eden, merupakan penjelasan tentang peletakan Mesoptamia, diperkiran Adam diciptakan pada tahun 5000 B.C.
Air Bah ( Kej 6:13-9:17 )
Menara Babel ( Kej 11:1-9 )
B.     Zaman Patriarkh-patriarkh ( th 2000-1400 B.C.)
Dapat dikatakan dengan yakin bahwa cerita-cerita para patriarkh cocok sekali dengan kebudayaan periode th, 1600 -2000 B.C.
C.     Zaman Keluaran.
-          Peristiwa Keluaran terjadi kira-kira th. 1450 B. C.
-          Peristiwa Keluaran terjadi kira-kira th. 1290 B.C.
Ada dua periode pasti yang disebutkan di dalam Firman Tuhan.
D.    Zaman hakim-hakim, kira-kira th. 1400-1050 B.C.
E.     Zaman Kerajaan Bersatu, zaman ini adalah zaman yang paling gemilang dan makmur dalam sejarah Israel terjadi kira-kira th. 1050-931 B.C.

F.      Zaman Kerajaan Terpisah.
Perpisahan terjadi karena, perasaan iri hati dari suku-suku Utara, ajak yang sangat berat, suku-suku utara sebenarnya belum benar-benar dipersatukan dengan suku selatan. Terjadi sekitar th. 930-586 B.C.
Selama kerajaan terpisah ada beberapa nabi yang terkemuka,
Kerajaan Israel:
1.      Elia
2.      Elisa
3.      Amos
4.      Hosea
Kerajaan Yehuda:
1.      Yoel
2.      Yesaya
3.      Mikha
4.      Nahum
5.      Zefanya
6.      Habakuk
7.      Yeremia
G.    Zaman pembuangan di Babel periode sesudah th. 587 B.C.
Nabi yang terkemuka di Babel yaitu Yehezkiel dan Daniel.
Hasil baik dari pembuangan di Babel:
1.      Monotheisme ditegakkan
2.      Mereka menjadi bersemangat di bidang pendidikan.
3.      Mereka lebih menghormati taurat Musa dan pengetahuan tentang hukum Allah.
4.      Mereka makin lama makin berharap akan kedatangan Mesias.
Pengembalian ketanah Israel terjadi kira-kira th. 538-445 B.C. dan nabi yang terkemuka pada zaman itu ialah Hagai, Zakharia dan Maleakhi.

III.             Kesusastraan Perjanjian Lama.
1.      Prosa biasa termasuk juga silsilah.
2.      Prosa gaya cerita, kebanyakan tentang riwayat.
3.      Tulisan gaya puisi, mengandung fakta dan khayalan
4.      Catatan-catatan Hukum, merumuskan undang-undang dan hukumannya.
5.      Perkataan yang berupa nasihat dan himbauan.
6.      Syair dan amsal
7.      Nubuat, termasuk penglihatan dan mimpi-mimpi.

BAB II
KITAB-KITAB PENTATEUCH
Perkembangan kritikisme terhadap Pentateuch
1.      Sampai abad 16 A.D. gereja setuju bahwa Musa adalah pengarang Pentateuch
2.      Pada th. 1650 Spinoza menolak poin 1.
3.      Pada th. 1753, muncullah Documentary Hypothesis
4.      Eichorn mengemukakan 2 sumber Pentateuch, yaitu J dan E
5.      Ilgen (th.1798) mambagi E mnjadi dua sumber yang berbeda E-1 dan E-2
6.      De wette (th. 1805), mengemukaka tambahan suatu sumber lagi (yaitu D=Deutronomy)
7.      Pada Tahun 1853 dikemukakan “Modified Documentary Hypotesis” oleh Hupfield
8.      Graf (1860-an) tidak setuju dengan dokumen hupfield
9.      Wellhahusen (th. 1876) mendukung teori Graf bahwa Alkitab adalah hasil dari evolusi

Kejadian
Nama kitab diambil dari kata pertama dalam Kej. 1:1 yang berarti “pada mulanya”
Keluaran
Nama kitab ini diambil dari versi septuaginta yang memberikan judu sesuai dengan tema pokok kitab ini, yaitu Keluaran
Imamat
Judul dalam bahasa Inggris ialah Leviticus yang diambil dari Septuaginta dengan arti kitab orang-orang Lewi.
Bilangan
Judul kitab ini dalam bhs. Ibrani ialah “di padang gurun” yang diambul dari kitab fasal 1
Ulangan
            Diantara orang yahudi kitab taurat yang kelima ini dikenal sbg  “perkataan-perkataan”,      seperti dalam psl. 1
Kitab-kitab sejarah
Yosua
Kitab ini dinamakan sesuai dengan nama penulis kitab ini yaitu Yosua
Hakim-hakim
Judul kitab ini ditemukan dari gelar/panggilan yang diberikan kepada pemimpin yang diangakt Tuhan untuk memerintah bangsa Israel antara zaman Yosua dan zaman raja-raja.
Rut
Menurut tradisi orang Yahudi, mereka percaya bahwa yang menulis kitab ini adalah Samuel.
I & II samuel
Dalam kitab orang Yahudi kitan 1dan 2 Samuel disatukan menjadi 1 kitab.
I & II Raja-raja
Dalam ktiab orang yahudi. Kitab-kitab ini disebut Raja-raja dan apda mulanya merupakan satu kitab saja
I & II Tawarikh
Sekali lagi dalam kitab Yahudi kitab-kitab ini dijadikan satu dan dinamai Kejadian-kejadian dahulu kala.

Ezra dan Nehemia
Kedua kitab ini dahulu menjadi satu dan merupakan lampiran kitab tawarikh, supaya ketiga kitab itu menjadi satu catatan sejarah dari Adam sampai Nehemia.

Ester
Cerita ini terjadi di kota Susan, ibu kota kerajaan Persia pada zaman Ahasyweros ( Sista I ) dan Darius sebagai raja.

Kitab-kitab Syair
Ayub
Penulis tidak diketahui, banyak nama yang pernah dikemukakan : ayub, elihu, Musa, Salomo, Yesaya dan Hizkia.

Mazmur
Kitab Mazmur merupakan kumpulan kitab nyanyian.

Amsal
Dalam kitab Yahudi kitab ini diberi judul “ amsal Salomo anak Daud”

Pengkhotbah
Nama kitab ini diambil dari kata pertamanya yang menyebutkan penulisnya “Pengkhotbah”

Kidung Agung
Tema dari kitab ini ialah puisi dengan hal-hal cinta-kasih manusia.

Nabi-nabi Besar
Yesaya
Nabi Yesaya hidup dalam situasi genting bagi sejarah bangsanya, yaitu setengah abad yang kedua daripada abad ke-8 B. C.

Yeremia
Masa pelayanan Yeremia meliputi jangka 40 tahun

Ratapan
Menurut tradisi orang Yahudi, kitab ini dikarang oleh nabi Yeremia dan pendapat ini didukung dari fakta nhwa kitab ini rupanya merupakan catatan seorang saksi mata keruntuhan Yerusalem dan Yehuda.

Yehezkiel
Kitan ini nampak sebgai susunan kitab yang lengkap, karangan satu orang yaitu yehezkiel.

Daniel
Dalam kitab Yahudi kitab Daniel diletakkan dibagian ketiga yaitu bagian kitab-kitab bukan nabi-nabi.

Nabi-nabi kecil
Hosea
Hosea penulis kitab ini unik karena dia tinggal di kerajaan Utara (israel).

Yoel
Tidak ada keterangan sedikit pun tentang nabi Yoel

Amos
Amos berasal dari tekoa terletak kira-kira 13 km  disebelah Selatan kota Yerusalem

Obaja
Alkitab tidak memberikan sedikitpun keterangan tentang Obaja

Yunus
Pendapat tradisional mengatakan bahwa penulisnya adalah Yunus

Mikha
Mikha melayani di kerajaan Yehuda pada abad ke 8 B. C.

Nahum
Nama “nahum” berarti “penghiburan” atau “belas kasihan”

Habakuk
Nama habakuk berasal dari kata Ibrani yang berarti “memeluk”

Zefanya
Kitab ini memberikan silsilah Zefanya sampai pada generasi ke-4 sebelum dia, yaitu seorang bernama Hizkia

Hagai
Kitan ini menyinggung masa sesudah pembuangan.

Zakharia
Menurut pendapat tradisional penulis seluruh kitab ini ialah Zakharia

Maleakhi
Kata “Maleakhi” berarti “ utusanku”.

Posting Komentar untuk "PENGENALAN PERJANJIAN LAMA"